ads header

Selasa, 04 November 2025

Memaknai Hari Sumpah Pemuda, Mahasiswa Prodi PPKN STKIP Budidaya Binjai Gelar Kampanye Publik

0

Teks Foto : Raihan selaku koordinator aksi

Binjai|SumutAkurat.com


Peringatan hari sumpah pemuda yang di peringati setiap tanggal 28 Oktober, merupakan momentum bagi seluruh rakyat Indonesia untuk mengenang tekad dan semangat persatuan yang telah di tunjukan oleh para pemuda pada tahun 1928.


Menyikapi hal itu, sebagai calon pendidik dan tenaga kependidikan di bidang Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKN), mahasiswa  Sekolah Tinggi Keguruan Ilmu Pendidikan (STKIP) Binjai menggelar kampanye publik peringatan hari sumpah pemuda 2025, yang bertemakan "Semangat Sumpah Pemuda : Meneguhkan Jati Diri Pemuda Dan Karakter Bangsa", yang kegiatan tersebut di gelar Lapangan Merdeka Kota Binjai, jalan Sudirman, Kecamatan Binjai Kota, Minggu 2/11/2025 pagi yang di hadiri ratusan mahasiswa.


Raihan Fatahillah Ahmad Yusro Mahasiswa PPKn dan selaku koordinator aksi, pada kegiatan tersebut dalam orasi nya menceritakan sekilas tentang perjuangan para pemuda saat zaman  perang melawan Belanda dengan menggunakan bambu runcing, yang mana pemuda pada saat itu bersatu, melawan penjajahan dan ketidakadilan demi negara yang di cintai yaitu Indonesia Raya.


"Selanjutnya, Ia mengajak seluruh pemuda khususnya Mahasiswa STKIP Budidaya Binjai di era zaman modern ini, tidak melupakan dan sampai menghilangkan nilai-nilai perjuangan pemuda pada masa itu. Maka untuk marilah lanjutkan perjuangan pemuda di masa itu dengan janji kita sendiri, bahwa kita Mahasiswa Indonesia akan terus menjaga persatuan, menegakkan keadilan, dan membawa bangsa ini menuju masa depan yang lebih bermartabat,"Ungkap Raihan.


Lebih lanjut, Raihan berharap semoga dengan kegiatan ini, kita bisa bersatu di tengah perbedaan suku dan bahasa, bersatu ditengah perbedaan pendapat dan kepentingan, peduli terhadap bangsa dan lebih mencintai tanah air, seperti saat para pemuda di masa itu berjuang dan bersatu demi kemerdekaan Indonesia, ucap Raihan mengakhiri orasinya.


Acara tersebut turut dihadiri Ketua Yayasan STKIP Budidaya Binjai, H. Ahmad Azrai Aziz, MM. (AD)

Author Image
AboutAD

Soratemplates is a blogger resources site is a provider of high quality blogger template with premium looking layout and robust design

Tidak ada komentar:

Posting Komentar